Axelerasi.id – Anggota DPRD Provinsi Lampung, Sahdana, memberikan apresiasi tinggi kepada Kontingen Provinsi Lampung yang berhasil menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Pekan Olahraga Nasional Korpri (Pornas Korpri) XVII Tahun 2025 di Palembang, Sumatera Selatan.
Kontingen Lampung menempati peringkat ke-8 nasional dengan perolehan 14 medali, terdiri atas 2 emas, 5 perak, dan 7 perunggu. Capaian ini menempatkan Lampung di jajaran 10 besar nasional dari 102 kontingen yang berasal dari 38 provinsi dan 64 kementerian/lembaga di seluruh Indonesia.
“Prestasi ini menunjukkan dedikasi dan loyalitas ASN Lampung yang luar biasa. Mereka tidak hanya bekerja keras melayani masyarakat, tetapi juga mampu berprestasi di bidang olahraga,” ujar Sahdana.
Ia menambahkan, semangat para atlet ASN ini patut menjadi inspirasi bagi seluruh aparatur di daerah untuk terus mengembangkan potensi diri, menjaga kesehatan, dan bekerja dengan semangat pantang menyerah demi kemajuan Lampung.







