Budhi Condrowati: Penghapusan Tunggakan BPJS Bentuk Kepedulian Pemerintah kepada Warga Miskin

DPRD Lampung243 views

Axelerasi.id – Anggota Komisi V DPRD Lampung, Budhi Condrowati, menilai keputusan Presiden Prabowo Subianto menghapus tunggakan BPJS Kesehatan menunjukkan keberpihakan pemerintah terhadap rakyat kecil, khususnya kelompok miskin dan rentan.

“Kebijakan ini membuktikan bahwa pemerintah benar-benar hadir untuk rakyat yang selama ini kesulitan mengakses layanan kesehatan karena kendala tunggakan,” ujar Budhi, Kamis (23/10/2025).

Ia mengatakan, banyak masyarakat tidak aktif membayar bukan karena lalai, tetapi karena kondisi ekonomi yang belum stabil. Dengan dihapuskannya tunggakan, mereka kembali memiliki kesempatan berobat tanpa rasa takut ditolak fasilitas kesehatan.

Budhi berharap, setelah penghapusan tunggakan, pemerintah terus memperkuat skema perlindungan sosial agar masyarakat miskin tetap terlindungi. “Ke depan, harus ada kebijakan pencegahan agar kasus tunggakan tidak terus berulang,” katanya.

Selain itu, ia mendorong Pemprov Lampung bersama BPJS Kesehatan mempercepat sosialisasi di seluruh kabupaten/kota agar informasi ini benar-benar sampai ke masyarakat bawah. “Ini kabar baik yang harus dirasakan semua warga,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *